POTENSI TERJADINYA BULLYING SERTA PENGARUHNYA TERHADAP KESEHATAN MENTAL SISWA YANG TERJADI DI LINGKUNGAN SEKOLAH
Abstract
Bullying atau perundungan adalah tindakan agresif yang sengaja dilakukan baik individu maupun kelompok terhadap individu lainnya. Maraknya perundungan yang terjadi dikhawatirkan makin banyak korban yang mana kesehatan mentalnya dapat menurun. Kesehatan mental merupakan kondisi batin yang tenang atau kesehatan seseorang yang dibentuk atau tercipta oleh situasi dari masa lalu. Untuk itu perlu upaya-upaya untuk mengurangi bahkan mengatasi permasalahan ini. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi tentang ada tidaknya bullying serta kondisi mental korban. Metode penelitian yang dipakai yakni Metode Kuesioner untuk memperoleh tanggapan dari responden dan Metode Observasi untuk mengamati secara langsung tanpa bantuan alat standar lain. Data dari Metode kuesioner dikelompokkan menjadi 5 kelompok, yakni Ada Tidaknya Bullying di sekolah, Potensi menjadi Pelaku, Potensi menjadi Korban Bullying, Potensi tidak menjadi Pelaku dan Korban, serta Kesehatan Mental Siswa yang Mengalami Bullying. Berdasarkan dari data yang telah dikumpulkan dari 74 responden , terdapat 55 siswa yang menyatakan bahwa ada atau telah terjadi bullying di sekolah, 12 siswa berpotensi menjadi pelaku bullying, 40 siswa menjadi korban bullying, dan 22 siswa diantaranya tidak menjadi pelaku maupun korban bullying, serta dari 40 siswa yang menjadi korban bullying, 34 siswa yang mengalami penurunan kesehatan mental. Dapat disimpulkan, hampir 100% korban yang dibully akan mengalami penurunan kesehatan mental.
Kata Kunci : bullying, korban, kesehatan mental, pelaku, bully, perundungan
References
Cleveland Clinic. (2022, 24 Januari) Mental Health Disorders. Diakses dari https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/22295-mental-health-disorders
Halodoc.com. (2022, 9 Desember) Kesehatan Mental. Diakses dari https://www.halodoc.com/kesehatan/kesehatan-mental
Ferdianti, Siti. (2020, 6 Desember). Berikut Jenis-jenis Perundungan yang Wajib Kamu Ketahui!. Ketikunpad. Diakses dari https://ketik.unpad.ac.id/posts/1039/berikut-jenis-jenis-perundungan-yang-wajib-kamu-ketahui-1
Riadi, Muchlisin. (2018, 11 Januari). Pengertian, Unsur, Jenis, Ciri-ciri dan Skenario Bullying. Kajianpustaka.com. Diakses dari https://www.kajianpustaka.com/2018/01/pengertian-unsur-jenis-ciri-ciri-dan-skenario-bullying.html
Savitrie, Elsa. (2022, 21 Juli). Mengenal Pentingnya Kesehatan Mental Pada Remaja. Palembang. Kementerian Kesehatan. Diakses dari https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/362/mengenal-pentingnya-kesehatan-mental-pada-remaja
Refbacks
- There are currently no refbacks.