DAMPAK PERUNDUNGAN TERHADAP PENDIDIKAN BERKUALITAS PADA KESEHATAN MENTAL REMAJA USIA 15-18 TAHUN DI SMK GALAJUARA

Tiara Putri Rahayu, Joko Widarto, Putri Kayla Silviana, Reivalia Azzahra

Abstract


Perundungan atau bullying merupakan suatu tindakan yang berbentuk penindasan atau kekerasan dalam bentuk ucapan, perbuatan, maupun ancaman yang dilakukan seseorang secara sengaja yang bertujuan untuk menyakiti orang lain baik secara mental maupun fisik. Perilaku bullying tersebut terjadi dimanapun dan kapanpun. Bullying biasa terjadi karena adanya iri hati, dendam, rasa ingin mendominasi dan tidak menghargai orang lain. Kami melakukan penelitian untuk mencari tahu dan memahami dampak dari bullying terhadap kesehatan mental remaja SMK yang berusia 15-18 tahun di SMK Galajuara yang bertujuan untuk mengetahui kondisi mengenai siswa-siswi SMK tersebut. Dalam penelitian ini kami menggunakan metode kualitatif yaitu metode yang dapat fokus pada pengamatan yang mendalam dengan cara mewawancara siswa-siswi di SMK Galajuara. Hasil yang diperoleh dari penelitian bullying yang melibatkan banyak korban yang disebabkan karena ras, ejekan serta kondisi fisik. Oleh sebab itu terjadi hambatan proses pembelajaran yang menjadikan siswa-siswi malas untuk belajar di sekolah, menurunnya nilai yang drastis, menjadi takut untuk bersosialisasi terhadap sekitar. Setelah terjadinya penghambatan proses pembelajaran, bullying juga dapat berdampak kepada kesehatan mental yang meliputi emosi yang tidak stabil, kurang percaya diri, menjadi rendah diri dan merasa tidak berguna, trauma sehingga memiliki ketakutan yang berlebih.

 

Kata Kunci:  Perundungan, Kesehatan mental, Remaja, Bekasi.


References


Oktaviani, J. (2018). BAB II Kosep perilaku Remaja. Universitas Muhammadiyah Semarang, 51(1), 51.

Pramoedya. (2022). Miris! Jumlah Kasus Bullying di Sekolah Masih Tinggi, Terbaru Timpa ABK di Cirebon. iNeswBandungraya.id. Diakses Pada 21 Desember 2022, https://bandungraya.inews.id/read/174822/miris-jumlah-kasus-bullying-di-sekolah-masih-tinggi-terbaru-timpa-abk-di-cirebon.

Salmaa. (2021). Metode Penelitian Kualitataif : Pengertian Menurut Para Ahli, Jenis-Jenis, dan Karakteristiknya. Deepublish. Diakses pada 21 Desember 2022, https://penerbitdeepublish.com/metode-penelitian-kualitatif/


Refbacks

  • There are currently no refbacks.