PERWUJUDAN PANCASILA SILA KE-5 DI LINGKUNGAN SEKOLAH TINGKAT SMA

Sugeng Baskoro, Anggit Prayoga Dwiputra, Achmad Hakam Prastya, Shifa Regita Setiasih, Novian Irza Miradza, Rizki Tri Pinasti, Annisa Ainaya Salsabila, Steven Imanuel Theodore, Restu Alamsah Adha, Kelvin Kelvin

Abstract


Selain di rumah, sekolah menjadi tempat tumbuh kembangnya karakter seseorang. Oleh karena itu sangat penting bagi setiap siswa mengerti beberapa pedoman dalam menjalani hidup di sekolah ataupun kemudian hari setelah lulus dari sekolah. Terlebih saat ini banyak sekali kasus-kasus yang terjadi di lingkungan sekolah dengan melibatkan antar siswa atau antar siswa dan guru. Indonesia memiliki dasar negara yaitu pancasila yang mengandung banyak nilai-nilai atau makna mendalam. Butir-butir pengamalan pancasila bisa menjadi pedoman dalam menjalani hidup di lingkungan sekolah. Salah satu pedoman yang akan dijelaskan disini adalah salah satu sila dari 5 pancasila, yaitu sila ke-5 yang berbunyi “keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia”. isinya memuat makna dan nilai-nilai luhur yang hendaknya bisa diterapkan oleh segenap masyarakat Indonesia dalam kehidupan sehari-hari. Oleh sebab itu penting sekali bagi setiap siswa dapat memahami dan mengamalkan sila ke-5 di lingkungan sekolah. Tulisan ini diharapkan bisa menjadi referensi bagi para siswa tingkat SMA bagaimana membangun karakter diri yang sesuai dengan sila ke-5,demi menciptakan lingkungan sekolah yang aman, tenang, dan nyaman untuk semua siswa.

Kata Kunci: Sekolah, Sila ke-5, Karakter


References


[Artikel Online]

https://bobo.grid.id/read/083600226/15-contoh-pengamalan-pancasila-sila-ke-5-di-sekolah-materi-kelas-4-sd?page=all

https://kumparan.com/blokbojonegoro/kasus-perkelahian-siswa-dan-guru-berakhir-damai-ini-permasalahannya-1qqy5XdJMPT/full

Sugiyono, 2009, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, Bandung : Alfabeta.

Arikunto, S. 2006. Metode Penelitian Kualitatif. Jakarta: Bumi Aksara Emzir. 2009. Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta. Pt Raja Grafindo Persada Creswell, John W. 2012. Research Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.